Cara Kredit HP di Akulaku Tanpa DP 2022, Syaratnya Mudah Dijamin Berhasil

Tahun sudah silih berganti dan ingin membeli ponsel baru akan tetapi tidak memiliki dana untuk DP uang muka? Kredit di Akulaku menjadi solusi yang tepat untuk kamu. Berikut cara kredit HP di Akulaku tanpa DP 2022 yang bisa diikuti langkah-langkahnya.

Cara Kredit HP di Akulaku Tanpa DP 2022, Syaratnya Mudah Dijamin Berhasil

Di era globalisasi yang serba digital ini, segala sesuatu menjadi mudah untuk dilakukan. Dikutip dari Teori dan Strategi Perubahan Sosial oleh Agus Suryono (2019: 208), masyarakat yang ingin melakukan transaksi kredit tidak perlu ribet menulis formulir menggunakan kertas lagi.

Transaksi kredit dapat dilakukan melalui platform fintech, yang dapat diakses oleh ponsel pintar. Salah satu platform kredit yang terkenal dan tepercaya, yakni Akulaku.

Artikel ini akan membahas lebih lanjut cara kredit HP di Akulaku tanpa DP. Namun, sebelum mengajukan kredit barang, kamu wajib mengajukan limit kredit (registrasi) di Akulaku terlebih dahulu.

Limit Kredit Akulaku

Mengutip dari laman resmi Akulaku, Akulaku adalah aplikasi belanja online dan penyedia pinjaman online mudah, cepat, dan tepercaya. Nikmati fitur belanja cicilan online tanpa kartu kredit dan pinjaman uang kilat dengan bunga rendah.

Akulaku menyediakan berbagai fitur yang memudahkan pengguna untuk Buy Now Pay Later (Beli Sekarang Bayar Nanti) dan produk pinjaman tunai.

Akulaku juga menawarkan berbagai kemudahan bagi penggunanya, seperti dapat diakses dalam satu aplikasi dan membayar sesuai dengan pilihan pengguna.

Selain itu, Akulaku menyediakan fitur cicilan yang mencakup berbagai produk (top up pulsa, paket data internet, tiket pesawat, voucher hiburan, atau bahkan HP bisa dicicil) yang dapat dibayar melalui mana saja.

Agar bisa mendapatkan limit kredit Akulaku, kamu harus mengajukan terlebih dahulu. Untuk itu, kamu perlu menyiapkan KTP. KTP tidak dapat diganti dengan kartu identitas lain seperti SIM.

  • Unduh aplikasi Akulaku di Google Playstore atau App Store.
  • Daftar dengan menggunakan nomor ponsel.
  • Buka “AkuCicil” pada menu Financial/Keuangan, klik “Pengajuan Limit Kredit”.
  • Isi semua informasi pribadi Isi informasi kontak darurat dengan benar.
  • Isi informasi pekerjaan kamu akan mendapatkan limit virtual, tapi kamu harus upload data lainnya agar bisa mendapatkan limit kredit yang sebenarnya.
  • Upload foto KTP dan foto diri dengan memegang KTP, lalu masukkan NIK kamu.
  • Lengkapi foto yang dibutuhkan dan pastikan data yang diberikan jelas dan benar.
  • Selesaikan otorisasi akun Facebook atau BPJSTKU. kamu juga bisa memilih untuk melewati langkah halaman ini.
  • Kirimkan semua data yang diperlukan dan tunggu hasil verifikasi.

Besaran limit kredit yang diberikan Akulaku mencapai Rp15 juta dengan tenor variatif, yakni mulai 1 bulan hingga 12 bulan. Plafon pinjaman juga mengikuti skor kredit, semakin baik skor kredit yang dimiliki maka semakin tinggi plafon yang dapat diberikan.

Cara Kredit HP di Akulaku Tanpa DP

Setelah pengajuan limit pinjaman aku di setujui, kini kamu sudah bisa melakukan kredit barang di Akulaku, lho! Agar transaksi yang lebih aman, pastikan kamu membeli ponsel melalui official store dari tiap brandnya. Adapun tata cara kredit HP tanpa uang muka di Akulaku, yakni:

Buka Aplikasi Akulaku

Selanjutnya, akan menampilkan tampilan utama aplikasi Akulaku. Kamu dapat memilih menu “Al Retail” yang merupakan kumpulan brand resmi dari tiap-tiap merek HP.

Pilih Merek Handphone yang Diinginkan

Pilih brand atau merek handphone yang ingin kamu beli, misalnya, Samsung, OPPO, VIVO, Xiaomi, dan lainnya. Apabila sudah memilih merek, lanjutkan dengan memilih tipe HP yang ingin kamu beli. Pilih spesifikasi HP sesuai dengan kebutuhan kamu. Selanjutnya, kamu diminta untuk memilih variasi yang terdiri dari RAM, ROM, garansi, dan warna.

Pilih Tenor Cicilan

Pilih tenor cicilan mulai dari 1 hingga 12 bulan pada bagian “Pilih Cicilan”. Jika sudah, klik “Ambil Voucher dan Belanja” untuk proses check out selanjutnya.

Konfirmasi Akhir

Kamu akan masuk di halaman konfirmasi akhir. Masukkan alamat pengiriman, kode voucher produk, informasi AkuCicil, dan metode pembayaran tanpa DP.

Proses Pembayaran

Apabila detail transaksi sudah benar dan menyetujui ketentuannya, klik “Bayar Sekarang”. Masukkan PIN Akulaku kamu untuk melakukan konfirmasi akhir.

Notifikasi Persetujuan Pembelian HP

Selesai. Kamu akan mendapatkan notifikasi apabila pembelian HP kamu di setujui.

Tunggu Barang Tiba

Tunggu hingga barang sampai ke alamat pembeli dan jangan lupa untuk membayar cicilan sesuai jangka waktu yang sudah ditentukan, ya.

Syarat Kredit HP di Akulaku

Sebelum melakukan kredit HP di Akulaku, ada sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi. Adapun beberapa syarat kredit HP di Akulaku, yaitu:

Syarat Kredit HP di Akulaku untuk Umum

  • Memiliki e-KTP.
  • Berusia minimal 23 tahun.
  • Berdomisili di Yogyakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Jabodetabek.
  • Bagi karyawan, perlu melampirkan bukti slip gaji.
  • Untuk pengusaha, perlu melampirkan NPWP atau rekening.

Syarat Kredit HP di Akulaku untuk Karyawan

  • Memiliki e-KTP.
  • Berusia minimal 21 tahun dan maksimal 60 tahun untuk pelunasan kredit.
  • Berpenghasilan tetap. Jika kredit di atas Rp300 juta, maka penghasilan minimal yang dipenuhi sekitar Rp8 juta/bulan. Jika kredit di bawah Rp300 juta, maka penghasilan minimal yang dipenuhi adalah Rp3 juta/bulan hingga Rp5 juta/bulan.
  • Melampirkan slip gaji karyawan.
  • Melampirkan fotokopi NPWP pribadi.
  • Melampirkan fotokopi buku tabungan.

Cara Mendaftar Akun di Akulaku

Setelah mengetahui berbagai persyaratan untuk kredit di Akulaku, berikut cara mendaftar akun di Akulaku yang bisa dilakukan.

  • Unduh aplikasi Akulaku di Google Play Store untuk pengguna Android atau App Store untuk pengguna iOS.
  • Setelah terunduh, buka aplikasi Akulaku untuk melakukan proses pendaftaran akun.
  • Klik “Daftar” pada aplikasi Akulaku.
  • Masukkan nomor ponsel yang aktif, kemudikan klik “Submit”.
  • Nantinya, Akulaku akan mengirimkan kode ke nomor ponsel yang dimasukkan untuk proses verifikasi.
  • Masukkan kode verifikasi ke aplikasi.
  • Setelah itu, buat kata sandi untuk akun. Pastikan untuk menggunakan kata sandi yang aman.
  • Akun sudah berhasil dibuat.

Cara Kredit HP di Akulaku

Setelah proses pendaftaran akun selesai, kamu bisa memilih HP yang ingin dibeli. Adapun cara kredit HP di Akulaku bisa dilakukan dengan langkah-langkah berikut:

  • Buka aplikasi Akulaku.
  • Pada halaman utama Akulaku, terdapat kolom pencarian di bagian atas. Kamu dapat mengetik produk HP yang diinginkan pada kolom tersebut.
  • Selanjutnya, pilih HP yang ingin dibeli.
  • Klik tombol “Beli” pada bagian pojok kanan bawah.
  • Kemudian, pilih metode pembayaran serta jumlah uang muka untuk memproses kredit HP. Kamu bisa memilih pembayaran kredit dengan tenor mulai dari 3 bulan, 6 bulan, 9 bulan, ataupun 12 bulan.
  • Setelah selesai, klik tombol “Beli”, kemudian masukkan alamat lengkap dan nomor HP yang bisa dihubungi.
  • Pilih pembayaran cicilan yang diinginkan.
  • Proses kredit HP di Akulaku pun berhasil.

Cara Kredit HP di Akulaku Lewat Marketplace

Selain melalui aplikasi Akulaku, pengguna juga bisa melakukan kredit HP melalui marketplace lain. Adapun beberapa cara kredit HP di Akulaku lewat marketplace, yaitu:

Cara Kredit HP di Akulaku Lewat Shopee

  • Pastikan telah memiliki akun dan kredit Akulaku sebelum membuat pesanan di Shopee agar dapat menggunakan metode pembayaran Akulaku.
  • Buka aplikasi Shopee.
  • Pilih HP yang ingin dibeli dan klik “Beli Sekarang” .
  • Pada halaman pembayaran, klik “Metode Pembayaran” dan pilih “Akulaku PayLater”.
  • Selanjutnya, pilih tenor cicilan yang diinginkan.
  • Setelah selesai, pilih “Konfirmasi” dan klik “Buat Pesanan”.

Cara kredit HP di Akulaku Lewat Bukalapak

  • Buka aplikasi Bukalapak.
  • Pilih HP yang ingin dibeli dan masukkan ke keranjang.
  • Selanjutnya, klik “Metode Pembayaran” dan pilih “Akulaku”.
  • Kemudian, masuk ke akun Akulaku dan pilih tenor cicilan mulai dari 3 bulan, 6 bulan, 9 bulan ataupun 12 bulan.
  • Akulaku akan mengirimkan kode OTP melalui SMS.
  • Masukkan kode OTP ke aplikasi dan klik “Konfirmasi”.
  • Proses pembayaran kredit dengan Akulaku pun berhasil.

Cara Kredit HP di Akulaku Tanpa Uang Muka

  • Kredit HP di Akulaku juga bisa dilakukan tanpa uang muka. Berikut langkah-langkahnya yang bisa diikuti:
  • Buka aplikasi Akulaku.
  • Pilih HP yang ingin dibeli.
  • Setelah selesai memilih, klik “Beli” untuk melanjutkan ke langkah berikutnya.
  • Pilih tenor cicilan mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, hingga 12 bulan.
  • Setelah selesai, klik “Beli” dan kamu akan diarahkan untuk konfirmasi akhir yang berisi alamat pengiriman, jumlah cicilan, dan keterangan DP.
  • Pada keterangan DP, pilih Rp0 untuk melakukan cicilan tanpa uang muka, lalu klik “Bayar Sekarang”.
  • Pembelian kredit HP dengan DP Rp0 pun akan segera diproses.

Itulah cara kredit HP di Akulaku tanpa uang muka terbaru yang bisa dilakukan. Selamat bertransaksi dan selamat mencoba, ya!